Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Koramil 1506/Cibingbin Evakuasi Korban Banjir - Kuningan

Selasa, 24 Januari 2017 | 19:54 WIB Last Updated 2017-01-24T12:54:33Z

KUNINGAN, FAKTABANDUNGRAYA.COM - Komandan Koramil 1506/Cibingbin  Kapten Inf Ibnu Said bersama anggota bahu membahu bersama anggota Kodim 0615/Kuningan membantu mengevakuasi warga di enam desa di Kabupaten Kuningan yang dilanda musibah banjir,  Minggu (22/01).

Danramil Ibnu Said mengatakan, wilayah yang terkena banjir di Kecamatan Cibingbin Kab. Kuningan diantaranya meliputi Desa Sindang Jawa, Desa Cipondok, Desa Sukaharja, Desa Cibingbin, Desa Citenjo, Dan Desa Dukuh Badag.

Bencana banjir tidak dapat dihindari apabila hujan terus menerus datang berkepanjangan sehingga mengakibatkan bencana banjir dan melanda dibeberapa desa atau daerah.

Dijelaskannya dampak lain dari pada itu dapat menyebabkan kerusakan dan akhirnya dapat merugikan banyak orang umumnya masyarakat yang terkena musibah banjir,
sedangkan air sungai mulai meluap ke pemukiman warga pada hari Minggu (22/1) pukul 16.30 Wib.

Saat ini dibeberapa wilayah ketinggian air mencapai 50 cm - 200 cm dan hingga saat ini belum ada laporan tentang adanya korban jiwa.

Namun kerugian materi yang menimpa warga sangat besar dan informasi yang didapat dari Desa Cipondok dan Kawasan Desa pinggiran Sungai semua hewan ternak sapi, kerbau dan kambing yang ada di pinggiran Sungai hanyut terbawa air.

Dugaan awal banjir berasal dari luapan Sungai Jangkelok Desa Cibingbin yang diakibatkan oleh hujan turun terus menerus. (cuya/pen)
×
Berita Terbaru Update