Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Ketua Dekopinda Kota Bandung Akui Koperasi Jasa Karya Balarea Pertama Menggelar RAT

Senin, 05 Januari 2026 | 11:11 WIB Last Updated 2026-01-05T04:11:58Z
Klik
Ketua Dekopinda Kota Bandung Dr.H. Usep sedang memberikan arahan dlam RAT Koperasi Jasa Pena Karya Balarea



BANDUNG, Faktabandungraya,--- Ketua Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kota Bandung, Dr. H. Usep Sumarno, SH, SE, S.Ak, MM, M.Si, MH secara terbuka mengakui bahwa dari 1.200 an Koperasi se Kota Bandung, Koperasi Jasa Pena Karya Balarea dibawah unit usaha Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Bandung merupakan yang pertama menggelar Rapat Anggota Tahunan pada tahun 2026.

“Ini sungguh luar biasa, kerja para pengurus dan pengawas yang didukung penuh oleh seluruh anggota koperasi yang menghimpun anggota dari PWI Kota Bandung. Untuk itu, kami selaku pengurus Dekopinda Kota Bandung memberikan apresiasi atas terselenggaranya Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2025. RAT diselenggaran di Villa Pasir Madur, Ciparay, Kabupaten Bandung, pada Minggu, 4 Januari 2026.

Dalam acara RAT tersebut, H. Usep menekankan pentingnya RAT sebagai momen vital bagi koperasi.

Dikatakan, “RAT merupakan momen paling penting dari sebuah lembaga koperasi. Koperasi harus mengedepankan musyawarah, dan di momen RAT inilah program kerja serta target untuk satu tahun ke depan dimusyawarahkan,” ujar H. Usep.

RAT kali ini bertambah istimewa dengan kehadiran Bapak Bandung mantan Wali Kota Bandung periode 2003-2013, Dr. H. Dada Rosada, S.H., M.Si, yang menyampaikan pesan agar manfaat koperasi tidak terbatas pada anggotanya saja.

“Saya berharap Koperasi Jasa Pena Karya Balarea tidak hanya bermanfaat dan memberikan kesejahteraan bagi anggotanya, tetapi juga dapat dirasakan oleh masyarakat, minimal di lingkungan sekitarnya,” pesan Dada Rosada.

H.Usep dan H. Dada Rasada bersama anggota Koperasi Jasa Pena Karya Balarea



Sementara itu, Ketua Koperasi Jasa Pena Karya Balarea, Herri Gunawan, menjelaskan fungsi utama RAT, dan penyelenggaraan RAT ini adalah wujud pertanggungjawaban pengurus dan pengawas kepada anggota atas kinerja selama setahun. Di dalamnya kami bahas laporan pertanggungjawaban, AD/ART, program kerja, dan pembagian Sisa Hasil Usaha (SHU).


"Dan RAT Tahun Buku 2025 ini merupakan tahun ke-6 Koperasi Jasa Pena Karya Balarea melaksanakan RAT,” jelas Herri.

Apresiasi juga datang dari Ketua Pokja PWI Kota Bandung, Zainal Ihsan, S.Sos yang mengungkapkan, bahwa apresiasi yang diberikan tidak semata-mata terkait besaran SHU yang diterima anggota.

“Yang lebih penting adalah konsistensi dalam mengelola aturan dan tata kelola lembaga. Inilah fondasi yang membuat koperasi bisa tumbuh berkelanjutan,” pungkas Zaenal.

RAT Koperasi Jasa Pena Karya Balarea menandai awal tahun yang produktif bagi gerakan koperasi di Kota Bandung, dengan meneguhkan komitmen pada prinsip kebersamaan, akuntabilitas, dan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat.(*/sein)

×
Berita Terbaru Update