Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Forum Sinergitas Pentahelix Industri Bersih Cimahi Tandatangani Komitmen Bersama

Selasa, 26 Maret 2019 | 22:54 WIB Last Updated 2019-03-27T00:58:43Z

FAKTABANDUNGRAYA.COM, CIMAHI - Puluhan pelaku industri, Akademisi, pemerintah, komunitas dan media Kota Cimahi membubuhi tandatangan sebagai bentuk komitmen bersama untuk menjadikan Cimahi sebagai kota industri bersih melalui Forum Sinergitas Pentahelix Kota Cimahi. Hal ini dilakukan dalam salahsatu rangkaian kegiatan acara pertemuan Seminar Forum Sinergitas Pentahelix industri bersih Cimahi, yang digelar di Techno Park Kota Cimahi, Selasa (26/3/19).

Dalam kesempatan ini, kegiatan dibuka secara langsung oleh Wali Kota Cimahi Ajay, diharapkan menjadi awal pertemuan yang baik antar elemen yang terlibat untuk mewujudkan industri bersih Kota Cimahi.

"Melalui Forum Sinergi pentahelix kebersamaan dalam hal yang positif, mengajak semua pihak yang berkepentingan. Terutama semangat bela negara dalam menghadapi isu lingkungan. Semoga dari pertemuan ini memiliki makna yang luar biasa, terutama pelaku industri yang sudah berkontribusi menuju industri bersih cimahi," ujar Walikota dalam sambutannya.

Sementara, Dansektor 21 Kol Inf Yusep Sudrajat dalam paparannya menegaskan bahwa sejauh ini setahun berjalan program Citarum Harum, para pelaku industri khususnya wilayah kota Cimahi sudah banyak melakukan perubahan dalam hal perbaikan. Awal bertugas, kata Dansektor 21, sangat mudah menemukan pabrik yang buang limbah yang tidak sesuai, mulai dari berwarna pekat, keruh hingga hitam.

"Yang dulu nya mudah sekali satgas mendapati pabrik yang buang limbah kotor, saat ini sudah sulit kami temukan, itu artinya mereka pabrik pabrik sudah mau berbuat. Tapi bukan berarti satgas berhenti untuk mengawasi, kami akan terus awasi," ujarnya.


Di tempat yang sama, Eki Baihaki dari Citarum Institut mengatakan bahwa Cimahi menjadi kota pertama yang mengawali melalui Forum Sinergitas Pentahelix menuju Industri Bersih Cimahi. 

"Masalah lingkungan tidak berdiri sendiri, masalah lingkungan sangat berkaitan dengan komitmen bela negara. Forum ini sebagai kesempatan kita semua, bahwa masalah yang besar bisa diatasi jika dilakukan secara bersama sama," tuturnya. (Cuy)
×
Berita Terbaru Update