Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Satgas Subsektor 21-10 Cibereum Konsisten Jalankan Giat Rutin Sungai Dan Sosialisasi Program Citarum

Kamis, 07 Maret 2019 | 01:55 WIB Last Updated 2019-03-07T04:03:00Z
Klik

FAKTABANDUNGRAYA.COM, BANDUNG - Satgas Citarum Harum Sektor 21 Subsektor 10 Cibereum desa Nanjung melaksanakan kegiatan rutin harian di sungai dan melakukan sosialisasi menyampaikan program citarum harum kepada warga sekitar bantaran sungai.

Rabu, (6/3/19), dengan kekuatan personil Satgas Citarum 3 anggota dibantu 2 personil pelopor kebersihan dari masyarakat melaksanakan karya bakti pembersihan anak sungai Ciasem Kampung Sukabirus RT 01 RW 05, Desa Nanjung, Kabupaten Bandung.

"Kegiatan karya bakti rutin di sungai dilaksanakan mulai pukul 7.30 pagi hingga pukul 10 pagi, dilanjutkan sosialisasi dengan menghampiri warga yang tinggal di sekitar bantaran sungai," ujar Dansubsektor 21-10 Cibereum Nanjung, Kopda Kisworo.

"Giat sosialisasi melalui komsos (komunikasi sosial) ke wilayah Kampung Sukabirus RT 03 RW 04, desa Nanjung," pungkasnya. (Cuy).
×
Berita Terbaru Update