Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Progres Renaksi 2020, Satgas Citarum Sektor 21 Klaim Angkat Sampah Sungai Mencapai 105 Ton

Kamis, 01 Oktober 2020 | 11:44 WIB Last Updated 2020-10-01T09:48:19Z


BANDUNG, faktabandungraya.com,--- Satgas Citarum Sektor 21 merilis progres Renaksi (Rencana Aksi) per tanggal 30 September 2020. Dan mengklaim telah berhasil mengangkat sampah hampir mencapai 105 Ton dan membersihkan aliran dan bantaran sungai mendekati sepanjang 700 KM.

Secara detil data dalam rilis progres sektor 21 terdapat 24 item renaksi. Mulai dari kegiatan normalisasi sungai (sampah aliran dan bantaran), pengerukan sedimentasi, pengadaan fasilitas pendukung sungai, serta fasilitas pendukung sosialisasi PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat).

Menurut data yang disampaikan, secara angka yang paling menonjol adalah normalisasi sungai melalui kegiatan pengangkatan sampah sungai dan pengerukan sedimentasi sungai.

Secara rinci tertulis, jumlah sampah yang berhasil di angkat dari aliran sungai 104.975.161 Kilogram, pengerukan sedimentasi sungai mencapai 95.701 Meter³ (kubik).

Hasil ini dihimpun dari aliran 18 Subsektor yang bertanggung jawab terhadap normalisasi anak dan cucu sungai Citarum yang berada di wilayah Kota Cimahi, Kabupaten Bandung dan Kabupatrn Sumedang.

Sementara untuk progres kegiatan pendukung lainnya tercatat relatif tidak terlalu menonjol secara angka. Hanya peningkatan terdapat di dalam mendukung pembangunan TPS 3R dan Sanimasi yang dilaksanakan Kementerian PUPR melalui KSM kewilayahan. (Cuy)
×
Berita Terbaru Update