![]() |
Petugas dan mobil Damkar masih terpakir di halaman gedung DPRD Jabar usai berhasil memadamkan kobaran apiyang melanda lantai III gedung sebelah timus DPRD Jabar ( foto:detikjabar). |
Kebakaran Gedung sebelah timur DPRD
Jabar terjadi pada Minggu, 21 Agustus 2022, sekitar pukul 8.40 WIB diketahui
oleh petugas Security yang sedang melakukan patrol keliling. Saat di lantai III melihat ada kepulan asap dari ruangan Arsip.
Seketika itu juga petugas security
berupaya memadamkan kobaran api, dengan alat
pemadam api ringan ( APAR) agar api
tidak membesar dan merambat ke ruangan lain.
Dan petugas lainnya, menghubungi Damkar kota Bandung.
Mendapat laporan adanya kebakaran dari
Security DPRD Jabaf, petugas Dinas Damkar-PB kota Bandung, langsung menuju TKP
dengan mengerahkan sebanyak 11 unit armada pemadam kebakaran.
Tidak butuh waktu lama, petugas
dengan 11 unit armada pemadam kebakaran sampai keTKP dan langsung berusaha
memadamkan api yang sedang berkobar di lantai III gedung DPRD Jabar ruangan arsip.
Dalam menjalan tugasnya, petugas
Damkar menggunakan dua method, yaitu langsung masuk keruangan kebakaran dengan
menyemprotkan air dan kedua petugas
Damkar memecahkan kaca jendela dari luar gedung agar asap yang ngepul tebal
keluar dan memudahkan petugas menyemprotkan air dari luar gedung.
Kasi Pemadaman Damkar Kota Bandung Asep
Rahmat mengatakan, petugas Damkar 24 jam siaga, sehingga setiap ada informasi
terjadi kebakaran, kita secepatnya berusaha mencapai lokasi /TKP kebaran.
“ Tadi kita mendapat laporan kebakaran
dari security DPRD Jabar, pukul 08.47, seketika itu juga kita berangkat dengan
mengerahkan sebanyak 11 unit armada pemadam kebakaran, dengan petugas sudah
memakai pakaian lengkap sesuai SOP”, ujar Asep.
Menurut Asep Rahmat, sebenarnya
kobaran api tidak begitu besar, sehingga dalam waktu sekitar 1 jam-an, kita
berhasil memadamkannya.
Namun,berhubung ruangan yang terbakar itu adalah ruangan arsip yang materialnya mudah
terbakar, sehingga asap yang mengepul cukup tebal. Hal ini, membuat 3 anggota security DPRD
Jabar yang berusaha membantu memadamkan mengalami sesak napas. Dan satu orang
terpaksa dilarikan kerumah sakit, untuk penangan lebih lanjut.
Alhamdulillah, api berhasil kita
padamkan dalam waktu sekitar 1jam-an, dan tidak sempat merembet keruangan
lain. Saat ini kita masih terus
melakukan pendinginan, dan asap berangsur-angsur mulai menipis, ujarnya. (dbs/sein).