Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Siaga Hadapi Cuaca Ekstrem, Farhan: Jangan Salahkan Alam

Senin, 26 Januari 2026 | 23:38 WIB Last Updated 2026-01-26T16:38:22Z
Klik
Wali kota Bandung Farhan saat mimpin apel Senin 26 Januari 2026


BANDUNG, Faktabandungraya.com,--- Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan meminta seluruh jajaran Pemerintah Kota Bandung untuk meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi cuaca ekstrem yang berpotensi menimbulkan bencana hidrometeorologi. Hal tersebut disampaikan Farhan saat apel pagi di Plaza Balai Kota Bandung, Senin, 26 Januari 2026.

Menurut Farhan, perubahan iklim dan cuaca ekstrem merupakan kenyataan yang harus dihadapi dengan kesiapan dan perencanaan yang matang, bukan dengan saling menyalahkan.

“Kita tidak boleh menyalahkan cuaca. Kita harus menyalahkan diri sendiri apabila tidak mampu mengantisipasi dampak dari cuaca ekstrem tersebut,” tegasnya.

Ia menyinggung peristiwa bencana yang menimpa wilayah Kabupaten Bandung Barat, yang menurutnya harus menjadi pelajaran bersama agar Pemerintah Kota Bandung lebih sigap dalam melakukan mitigasi bencana.

Farhan juga menyoroti kondisi lingkungan di wilayah utara Kota Bandung yang semakin rentan akibat berkurangnya tutupan hutan dari barat hingga timur.

Kondisi tersebut, lanjutnya, meningkatkan risiko banjir, longsor, dan gangguan lingkungan lainnya.

Pegawai PEmkot Bandung mengikuti Apel Senin pagi


 
Dalam kesempatan tersebut, Farhan memberikan apresiasi kepada Dinas Sosial, BPBD, serta Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Bandung yang dinilai telah bergerak cepat dalam memberikan bantuan dan respons terhadap kondisi darurat.


“Gerak cepat ini harus menjadi standar. Jangan menunggu viral atau sorotan publik baru kita bergerak,” ujarnya.

Farhan menuturkan, penanganan cuaca ekstrem harus dilakukan secara lintas sektor, melibatkan perencanaan wilayah, infrastruktur drainase, kesiapsiagaan bencana, serta edukasi kepada masyarakat. (ziz/red).

×
Berita Terbaru Update