Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Wakil Wali Kota Bandung, Mang Oded Melepas 2.473 Jamaah Calon Haji dan Petugas Haji 1439 H

Selasa, 10 Juli 2018 | 14:41 WIB Last Updated 2018-07-10T07:51:23Z
Wk Walikota BAndung Oded M Danial  meyerahkan
bendera merah putih kpd perwakilan Petugas Haji 1439 H
BANDUNG, (faktabandungraya.com),--Wakil Wali kota Bandung, Oded M. Danial memberikan arahan kepada seluruh jemaah calon Haji dan petugas haji 1439H/ 2018 asal kota Bandung berjumlah 2.473 orang akan melaksanakan ibadah Haji.

Hari ini kita sama-sama melaksanakan bimbingan manasik kedua yang sekaligus pelepasan pemberangkatan Jamaah Haji asal Kota Bandung dengan ditandai penyerahan bendera Merah Putih kepada perwakilan petugas haji, kata Mang Oded saat memberikan arahan bimbingan manasik haji dan pelepasan jemaah dan petagas Haji 1439H, di Gedung Pusdai Jabar, Selasa (10/7-2018).

Dikatakan, atas nama pemerintah kota Bandung maupun atas nama pribadi, kami mengucapkan selamat kepada bapak dan ibu sebagai tamu-tamu Allah untuk melaksanakan ibadah haji. Untuk itu, kita berdoa semoga seluruh jamaah haji tamu-tamu Allah tahun ini dapat menjalankan ibadah haji dengan tertib dan lancar, aman dan Nyaman, mulai saat pergi sampai kembali lagi kerumah dengan selamat.

Mang Oded juga berpesan, ibadah Haji memang sebuah ibadah tapi membutuhkan kekuatan fisik, mental tapi kita juga harus mempersiapkan diri secara spiritual. Oleh karena itu saya berpesan siapkanlah diri sebaik-baik mungkin. Jamaah harus menunaikan semua rukun dan wajib haji, seperti tawaf, sa’i wukuf dan rangkaian kegiatan ibadah haji lainnya, ujarnya.
Petugas Kloter 47 JKS asal Kota Bandung
Dari kiri : Ervina (TKHI); dr. Ikrimah (TKHI), Lilis (TKHI),
Asep S. (Ketua Kloter); Aris F (TKIHI) ; A.Husein W.(TPHD) 

Lebih lanjut Mang Oded mengatakan, Pemkot Bandung telah memberikan kontribusi setiap tahun dalam mendukung kelancaran jamaah haji asal kota Bandung berupa bantuan hibah biaya transportasi dari kota Bandung ke embarkasi Bekasi (PP). Pada tahun 2017 sebesar Rp.1,6 miliar dan tahun 2018 ini sebesar Rp.1,7 miliar.

Insya Allah kedepan Pemkot Bandung sebuah Gedung untuk kegiatan keagamaan yang didalamnya ada tempat untuk kegiatan manasik Haji, pembinaan membaca dan kajian agama Islam. Untuk itu mohon doanya.

‘Sekali lagi kami ucapkan, selamat menunaikan ibadah haji dan semoga menjadi haji yang mabrur”, ucapnya.

Sementara itu, Kakandepag Kota Bandung DR,Yusuf dalam sambutannya mengatakan, Kantor Depag Kota Bandung dari tahun ke tahun terus berupaya meningkatkan pelayanan semaksimal mungkin terhadap para Jamaah kota Bandung. Untuk itu, kepada seluruh petugas kloter sesuai dengan amanah Dirjen Haji dan umroh RI harus mengutamakan pelanyanan Jamaah. Para petugas harus siap mendampingi bapak dan ibu kemanapun akan menjalankan ibadah, terutama masalah kesehatan maupun bimbingan ibadah Haji dan Umroh.

Kami juga berpesan dan mengingatkan kepada seluruh jamaah untuk tetap mengikuti aturan dan ketetapan yang telah digariskan oleh petugas haji. Untuk itu, kepada para ketua regu dan ketua rombongan untuk dapat bekerjasama dengan baik kepada seluruh petugas haki/kloter.

Jumlah Kloter asal kota Bandung ada 11 kloter terdiri 4 kloter berangkat Gelombang Pertama, terdiri dari kloter 5,7,13,36; sedangkan 7 kloter lagi berangkat Gelombang ke Dua, terdiri dari kloter 47, 61, 66, 67, 77, 89 dan 96.

Kami juga berpesan kepada seluruh Jamaah dan Petugas Haji untuk menyiapkan bekal ketakwaan agar ibadah haji kita dapat diterima Allah SWA dan bekal mental dan fisik karena ibadah Haji membutuhkan kekuatan mental dan fisik.

“Selamat menjalankan ibadah haji semoga pulang mendapatkan haji yang mabrur” tandasnya. (husein/red)
 


×
Berita Terbaru Update