Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Peringatan Hari Pustakawan Indonesia ke 47, Dispusipda Jabar Bagikan Donasi Buku

Rabu, 08 Juli 2020 | 17:10 WIB Last Updated 2020-07-08T10:11:25Z
BANDUNG, Faktabandungraya.com,-- Peringatan Hari Pustakawan Indonesia ke 47 tahun 2020, sebagaimana amanat Undang Undang Nomor. 43 tahun 2007 tentang Perpustakaan, menuntut peran pustakawan untuk terus mengembangkan diri. Terutama di era pandemi saat ini, peran perpustakaan masih jauh dalam menyajikan informasi atau data.

Ketua Umum PP IPI, T. Syamsul Bahri mengatakan, tanggal 7 Juli merupakan hari bersejarah bagi Pustakawan Indonesia dan tahun ini peringatan yang ke 47.

Dikatakan, berawal dari didirikannya Ikatan Pustakawan Indonesia (IPI) pada tanggal 7 Juli 1973 dalam Kongres Pustakawan Indonesia yang diadakan di Ciawi, Bogor 5-7 Juli 1973, lahirlah keputusan Kepala Perpustakaan Nasional Indonesia yang meresmikan bahwa tanggal 07 Juli 1990 merupakan Hari Pustakawan Nasional. Jadi hari peringatan terbentuknya IPI dan Pustakawan berada di tanggal yang sama dengan tahun yang berbeda.

Ada tiga prinsip layanan perpustakaan di masa pandemi, yakni pertama bagaimana membuat perpustakaan semakin dicari. Kedua, mengubah situasi pandemi menjadi benefit dan profit. Dan ketiga, bagaimana menjadikan peran pustakawan semakin bersemi di masa pandemi, ujarnya.

Dalam rangka memperingati hari jadi pustakawan yang ke 47, untuk mewujudkan hal tersebut di atas, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Provinsi Jawa Barat mengadakan bakti sosial berupa donasi buku yang diberikan ke lokasi.

Kepala Dispusipda Jabar, DR.Ir.H. Ahmad Hadadi, MSi, mengatakan diperingatan hari perpustakaan ke-47 tahun 2020 ini, Dispusipda Jabar telah merencanakan donasi buku atau KOLECER (Kotak Literasi Cerdas) untuk didua daerah/ lokasi di Masjid Agung Alun-alun Lembang Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat dan Desa Ciparay Kabupaten Bandung.

Dikatan di kedua lokasi ini dipilih karena masih eksis menjalankan layanan perpustakaan di masa pandemi, ujar Hadadi.

Lokasi pertama yang dikunjungi adalah Masjid Agung Alun-alun Lembang Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat.

Kami mendapat sambutan hangat dari Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Bandung Barat dan Sekretaris Camat Lembang, petugas KOLECER serta jajaran DKM Mesjid. Diawali dengan sambutan Sekretaris Camat Lembang, Kepala Disarpus KBB. Untuk itu, kami mengucapkan banyak terima kasih atas sambutan hangatnya, kata Hadadi.

Sementara itu, Koordinator Pustakawan dengan menyampaikan bahwa tujuan donasi buku ini merupakan salah satu action dari pustakawan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Dengan donasi buku ini diharapkan dapat menambah minat baca masyarakat, diharapkan untuk diaplikasikan hingga dapat menghasilkan benefit dan profit yang tujuan akhirnya adalah mensejahterakan masyarakat.

Kolaborasi peran pustakawan dan perpustakaan sangat dibutuhkan dalam mendukung terwujudnya transformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial melalui ketersediaan koleksi, kemudahan akses bahan perpustakaan dan kesempatan memperoleh informasi bermutu yang dibantu oleh dukungan tenaga yang berkompeten dalam mengolah informasi. ( red/cc)
×
Berita Terbaru Update