Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Satgas Subsektor 21-3 Cipamokolan Angkat 20 Karung Sampah Dari Sungai Cipamokolan

Sabtu, 01 Juni 2019 | 04:43 WIB Last Updated 2019-05-31T22:07:07Z
FAKTABANDUNGRAYA.COM, BANDUNG - Satgas Citarum Sektor 21 Subsektor 3 Cipamokolan angkut sampah yang mencemari aliran sungai Cipamokolan. Bersama warga pelopor kebersihan, satgas berhasil mengumpulkan sekitar 20 karung sampah kemudian dibakar.

"Hari ini kami bersama warga pelopor kebersihan melaksanakan pembersihan aliran sungai dan bantaran sepanjang 50 meter, dan berhasil mengumpulkan sebanyak 20 karung sampah yang kemudian dimusnahkan dengan cara dibakar di bak pembakaran yang ada di subsektor 3 Cipamokolan," jelas Dansubsektor 21-3 Ciamokolan Serma Yahuza, Jumat (31/5/19).

Selain itu, kata Serma Yahuza, satgas melanjutkan kegiatan rutin harian yakni Sosialisasi kepada warga sekitar bantaran sungai.

"Untuk sosialisasi kali ini, anggota satgas yang ada di subsektor 3 cipamokolan disebar ke rumah rumah warga," ujarnya.

"Ada 3 tim yang dibagi menghampiri rumah rumah warga, masing masing disebar di desa Buahbatu Rt 1 Rw 3, desa Tegalluar Rt 4 Rw 4, dan Rt 3 Rw 4 desa Tegalluar," rinci Serma Yahuza.

"Tiga wilayah tersebut merupakan wilayah tanggung jawab subsektor 3 Cipamokolan, ya intinya kami menyampaikan kepada masyarakat untuk tetap selalu menjaga kebersihan, khususnya lingkungan sungai dari pencemaran sampah," pungkasnya. (Cuy)
×
Berita Terbaru Update